Saya sedikit sewot dengan mereka yang membuat laporan dengan tidak sepenuh hati, bahkan cenderung asal-asalan. Bukan bermaksud menyepelekan laporan, tetapi jika laporan dikerjakan dengan sepenuh hati dan penuh keseriusan, laporan akan menjadi mudah secara perlahan.
Awalnya mungkin sulit karena memang mengawali bukanlah perkara mudah. Namun, kesulitan tidak akan menjadi sulit pabila kita sadar dan mau belajar dari kesulitan yang kita dapatkan.
Setiap kita memang tak memiliki kemampuan yang sama, maka dari itu berhentilah mengeluh. Tak semuanya akan berjalan mulus.
Kamu mungkin pernah merasa 'kebakaran' ketika laporanmu dicoret paksa oleh tinta merah sang pemeriksa. Tapi, dapatkanlah ilmu dari coretan itu. Jangan ulangi kesalahan yang sama. Periksalah! bacalah! bila perlu berulang-ulang, karena yang berulang-ulang diperiksa saja belum tentu benar, apalagi yang hanya diperiksa ala kadarnya.
Bijaklah, kita takkan mendapati kesulitan jika kita berjuang lebih daripada apa yang kita ekspektasikan.
0 Comment:
Posting Komentar