Chrome Pointer

Rabu, 20 Januari 2016

AMBILAH BAGIANMU


Setiap pilihan memiliki banyak sekali ujung. Seperti dimensi bangun ruang, di mana ada atas, bawah, depan belakang, kanan, kiri, belum lagi sudut yang tak terkenali dan tak terejawantahkan oleh hati.  Setiap kita pasti akan memasuki sudut atau ujung yang berbeda. Meskipun umat manusia jumlahnya milyaran. Kesamaan yang identik mustahil terjadi di suatu titik.

Maka dari itu mulailah berjalan memilih bagianmu sendiri, jalanmu sendiri, tanpa ada tali mati yang kasat mata mengikat kamu dengan hal yang akan menjauhkanmu dari impian yang kamu sematkan pada doa di sepertiga malam.

Terkadang, sebuah komitmen dengan seseorang memang perlu di bangun, tapi bangun pulalah keyakinan pada hatimu, bahwa semua telah Tuhan gariskan. Bukankah tak ada satu daunpun yang luput dari kuasa sang maha pemilik hidup?

Berpikirlah sejenak sendirian, terkadang manusia memang berada di titik lelah dan ia perlu bermuhasabah. Semoga petuah ini bermanfaat.

0 Comment: