Chrome Pointer

Sabtu, 26 Desember 2015

SANG PEWARIS


Ulama sebagai waratsatul anbiya (pewaris para nabi-nabi) dalam menyampaikan dan menegakkan misi kebenaran, pasti tidak akan rela berkompromi jika untuk memenangkan suatu kebatilan. Ulama juga merupakan sumber fatwa, karena ulama itu adalah ahli ilmu, atau yang trend disebut pakar Agama, sehingga fatwa-fatwanya harus dapat mengantarkan sesuatu kebijakan pembangunan ke jalan yang diridhai dan diberkahi Allah. Namun jika ulama tidak berani menegakkan dorongan (ruh) agama dalam satu kehidupan, apalagi jika ulama itu bisa diamanahkan dengan sesuatu materi dunia, sehingga ia harus diam dihadapan penguasa dzalim, atau lumpuh dalam menegakkan al-haq, yang hanya disebabkan hadiah duniawi dari penguasa, maka sesatlah ia dalam keulamaannya, dan ia dapat disebut hanya sekedar Ulama Dunia. Sebab ciri Ulama Suu' atau disebut Ulama Dunia, antara lain:

  1. Ulama yang mendekatkan diri dengan penguasa dzalim serta tindakan-tindakannya bermuara kepada pencarian popularitas dan kekayaan dunia.
  2. Ulama yang menjadi penopang dan pemberi legitimasi pada para penguasa, padahal kebijakan penguasa itu jelas suatu kedzaliman dan kebathilan.
  3. Ulama yang tergesa-gesa memberikan fatwa demi untuk kepentingan, kesenangan penguasa, padahal ia belum selidiki menurut pandangan Al-Qur'an dan Sunnah.

Adapun ciri Ulama Akhirat (pewaris Nabi) antara lain ialah:

  1. Berani menyatakan al-haq dihadapan penguasa dzalim.
  2. Menjauhkan diri dari penguasa dzalim.
  3. Ia tidak mau masuk lingkungan penguasa selama ia bisa menghindarkannya, bahkan sepatutnya ia menjaga diri, tidak beqgaul dengan mereka. Meskipun mereka datang kepadanya.

Related Posts:

  • NIKMAT YANG TERLUPAKAN Peringatan Allah SWT berulang-ulang disebutkan dalam surah Ar-Rahman: "Maka nikmat dari-Ku yang mana lagikah yang kamu dustakan?" Sungguh telah ba… Read More
  • NABI SULAIMAN DAN CANDI BOROBUDUR JAKARTA–Membaca judul diatas, tentu banyak orang yang akan mengernyitkan dahi, sebagai tanda ketidakpercayaannya. Bahkan, mungkin demikian pula de… Read More
  • MENIMBANG WAKTU Mengingat akan waktu dan rotasi atau pergantian yang terjadi di dalamnya merupakan sunnatullah dan menjadi fitrah bagi sarwa semesta alam. Hal itu… Read More
  • SAATNYA BERSAHABAT DENGAN AL-QUR’AN Sesulit apapun kehidupan yang sedang dijalani, sekeras apapun perjuangan yang sedang dihadapi pasti akan terasa lebih ringan dan mudah jika dala… Read More
  • KEBANGKRUTAN DI AKHIRAT Sabda Nabi Muhammad SAW: “Tahukah kalian siapa orang yang pailit (bangkrut)?” Para sahabat menjawab, “Orang yang bangkrut menurut kami adalah or… Read More

0 Comment: